Yant Sorghum, Oleh oleh Sehat

Yant Sorghum, Oleh oleh Sehat

Diposkan: 03 May 2018 Dibaca: 1023 kali


UKMKOTAMEDAN.COM-MEDAN

Peluang memasarkan produk ke luar negeri salah satunya adalah dengan ikut pameran. Baru baru ini pagelaran Kranji Country side Farmers' Market di Singapura, jadi salah satu ajang untuk beberapa UKM dari Indonesia memamerkan produk olahan mereka.

Salah  satunya adalah Yant Sorghum, produk beras gula dan aneka cookies ini terbuat dari Sorghum yaitu  tumbuhan serealia yang hanya berada di Jawa, Nusa Tenggara Barat dan Nusa Tenggara Timur.

"Ini kali kedua kami ikut pameran di luar negeri, sebelumnya ke Malaysia. Alhamdulillah tanggapan mereka baik, sebab keunikan dari bahan, juga mereka tertarik dengan produk beras gula dan cookies, kami menyediakan 10 variant rasa cookies yang berbeda," jelas Nurrahmi Yanti, yang mengusung ide produk cemilan sehat.

Penggunaan bahan lokal dengan cara proses teknik slow baking diterapkan Yanti untuk membuat produknya tak hanya terasa lebih lezat namun juga bisa tahan lebih lama. Brand Yant sorghum, memang sudah menjadi salah satu pilihan oleh-oleh bagi wisatawan yang berkunjung ke NTB.

Outlet dan rumah produksi Yant Sorghum terletak di Jl. Nusa Indah 69 Darmo Rembiga Mataram-NTB. Yanti memproduksi produknya sejak tahun 2016, dan dia mulanya menargetkan pasar kepada penderita diabetes, autism, dan wanita yang menjalankan diet. Belakangan produk cookiesnya berkembang menjadi produk oleh-oleh khas Lombok.

Saat ditanya bagaimana kesempatan untuk mengekspor produknya keluar negeri, yantu menjawab sejauh ini masih tahap rencana, terutama negosiasi harga dan ekspedisi ke Singapura dan Malaysia.  (wina/UKM03)

 


Tags

0 Komentar

* Nama
* Email
  Website
* Komentar Note: HTML tidak diterjemahkan!
Masukkan kata ke dalam box:
Portal UKM Kota Medan © 2024. Alcompany Indonesia.
All Rights Reserved