Dorong Ekspor Kopi, Kemendag Gandeng TPSA Gelar Seminar Pemasaran Kopi ke Kanada

Dorong Ekspor Kopi, Kemendag Gandeng TPSA Gelar Seminar Pemasaran Kopi ke Kanada

Diposkan: 09 May 2018 Dibaca: 782 kali


UKMKOTAMEDAN.COM-ACEH TENGAH

Kementerian Perdagangan bekerjasama dengan The Canada-Indonesia Trade and Private Sector Assistance (TPSA) Project terus berkomitmen mendorong peningkatan ekspor Indikasi Geografis (IG) kopi Gayo ke pasar Kanada dan Amerika Utara.

Kali ini, Kemendag bekerjasama dengan Tim TPSA Project mengadakan Seminar Pemasaran Produk Kopi ke Pasar Kanada di Takengon, Aceh Tengah, Aceh, Selasa (8/5/2018).

Seminar ini merupakan ajang berbagi pengalaman lima produsen kopi Gayo binaan TPSA setelah keikutsertaannya dalam pameran Global Specilaty Coffee Expo di Seattle, Amerika Serikat pada 20- 22 April 2018 lalu.

“Seminar ini bertujuan untuk menciptakan pemahaman bagi pelaku ekspor kopi di Takengon tentang peluang dan hambatan pemasaran ke pasar Kanada,” ujar Direktur Jenderal Pengembangan Ekspor Nasional Arlinda.

Direktur Kerjasama Pengembangan Ekspor Marolop Nainggolan menyebutkan, Kanada memiliki potensi ekspor kopi yang sangat besar. Ini karena jumlah penduduk Kanada jumlahnya mencapai 35 juta jiwa dan memiliki kebiasaan mengonsumsi empat gelas kopi dalam sehari.

“Ini peluang bagi Indonesia untuk terus mendorong ekspor kopi ke Kanada,”imbuh Marolop. Untuk diketahui, seminar ini terselenggara berkat kerjasama Kemendag dengan TPSA Project, Yayasan Masyarakat Perlindungan Kopi Gayo (MPKG) serta Dinas Perindag dan UKM Aceh Tengah.


Tags

0 Komentar

* Nama
* Email
  Website
* Komentar Note: HTML tidak diterjemahkan!
Masukkan kata ke dalam box:
Portal UKM Kota Medan © 2024. Alcompany Indonesia.
All Rights Reserved